Berita

Roaster Festival Trans Java 2018

     

Pada hari Minggu, 17 Maret 2019 Jasa Marga Mengadakan Roadster Festival Trans Java 2018 sebagai salah satu rangkaian puncak Acara HUT Jasa Marga ke 41. Kegiatan yang mengusung tema “Meretas Jarak, Merajut Harapan“ merupakan kegiatan pertama kalinya dalam beberapa perayaan HUT Jasa Marga diadakan bukan di Jakarta. Rest Area 519 A Jalan Tol Solo Ngawi yang terletak di Kabupaten Sragen menjadi lokasi yang digunakan untuk kegiatan ini, Sebagai Simbol pencapaian perusahaan Tol terbesar di Tanah Air dalam menghubungkan Pulau Jawa melalui Trans Jawa.

Selengkapnya: Roaster Festival Trans Java 2018

Kunjungan Kerja Komisi VI DPR RI di Rest Area KM 519 A Jalan Tol Solo-Ngawi

      

 

Pada hari Kamis 14 Februari 2019, Rest Are KM 519 A Jalan Tol Solo-Ngawi mendapat kesempatan untuk dikunjungi oleh Komisi VI DPR RI selaku Komisi yang membidangi Pembangunan dan UKM serta BUMN. Dalam kunjungan kerja tersebut, para Anggota Komisi VI DPR RI disambut oleh Direktur Operasi I dan Direktur Operasi II PT Jasa Marga Tbk., (Bapak Mohamad Sofyan dan Bapak Subakti Syukur) serta DIrektur Utama PT JSN (Bapak David Wijayatno).

Selengkapnya: Kunjungan Kerja Komisi VI DPR RI di Rest Area KM 519 A Jalan Tol Solo-Ngawi

Tasyakuran, Doa Bersama dan Santunan kepada Anak Yatim

      

 

Setelah berhasil melewati tahun 2018 dengan berbagai capaian atas target pembangunan dan pengoperasian Jalan Tol Solo-Ngawi, pada awal tahun 2019 ini (02 Januari 2019) PT JSN menggelar acara Tasyakuran, Doa Bersama dan Santunan kepada Anak Yatim. Bertempat di Kantor Pusat JSN, acara yang dimulai pukul 16.00 WIB tersebut dihadiri oleh Karyawan/karyawati, mitra kerja Perusahaan serta turut mengundang anak-anak yatim dari Rumah Yatim Muhrodji, Dibal, Boyolali.

Selengkapnya: Tasyakuran, Doa Bersama dan Santunan kepada Anak Yatim

Segmen Sragen-Ngawi Diresmikan, Jalan Tol Solo-Ngawi Beroperasi Sepenuhnya

      

Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Jalan Tol Solo-Ngawi Segmen Sragen-Ngawi, pada Rabu, (28/11). Dengan diresmikannya Segmen Sragen-Ngawi sepanjang 51 Km ini, maka Jalan Tol Solo-Ngawi dengan total panjang 90,43 Km sudah resmi beroperasi seutuhnya.

Peresmian yang dilangsungkan di Rest Area Km 538 ini ditandai dengan penekanan sirine dan penandatanganan prasasti oleh Presiden Jokowi yang didampingi oleh Menteri BUMN Rini M. Soemarno, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Direktur Jenderal (Dirjen) Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Sugiyartanto, Wakil Gubernur Provinsi Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen dan Direktur Utama Jasa Marga Desi Arryani.

Selengkapnya: Segmen Sragen-Ngawi Diresmikan, Jalan Tol Solo-Ngawi Beroperasi Sepenuhnya

Jalan Tol Sragen - Ngawi Siap dibuka, menunggu persetujuan dari Kementrian PUPR

      

Press Release
PT Jasamarga Solo Ngawi

Boyolali, 14 November 2018.
Sehubungan dengan pemberitaan di berbagai media yang menyatakan bahwa “Jalan Tol Solo-Ngawi Segmen Sragen-Ngawi akan dibuka untuk umum pada hari Kamis, 15 November 2018 pukul 06.00 WIB secara Gratis (Rp 0) sampai Jalur Tol ini diresmikan”, bersama ini kami selaku Manajemen dari PT Jasamarga Solo Ngawi (JSN) menyatakan bahwa hal tersebut Tidak Benar. Hingga saat ini manajemen JSN masih menunggu persetujuan dari Kementerian PUPR untuk dapat mengoperasikan Segmen Sragen-Ngawi baik secara Gratis (sebagai tahapan sosialisasi kepada mayatakat) maupun sudah dipunggut tarif tol (berbayar).
Kami memahami antusias masyarakat yang telah menunggu untuk dapat menikmati fasilitas Jalan Tol yang kami sediakan, namun kami mohon agar masyarakat dapat bersabar hingga kami mendapat persetujuan dari Kementerian PUPR..

Selengkapnya: Jalan Tol Sragen - Ngawi Siap dibuka, menunggu persetujuan dari Kementrian PUPR

Jalan Tol Solo-Ngawi Siap Beroperasi Secara Resmi

      

Perkembangan konstruksi fisik dan pembebasan lahan Jalan Tol Solo-Ngawi telah rampung 100% dan telah lulus uji laik operasi sesuai dengan Surat Dirjen Bina Marga No.JL02.01-Db/1/11/PDJD/2018. Peresmian seluruh seksi jalan tol sepanjang 90,43 kilometer (km) tersebut yang tinggal menunggu waktu rencananya akan diresmikan oleh Presiden Joko Widodo.

Direktur Utama PT Jasamarga Solo Ngawi David Wijayatno menyampaikan, pihaknya tinggal menunggu peresmian Jalan Tol Solo-Ngawi Segmen Sragen-Ngawi.

Selengkapnya: Jalan Tol Solo-Ngawi Siap Beroperasi Secara Resmi

Upacara Bendera Memperingati Hari Sumpah Pemuda

      

Dalam Rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda tahun 2018 PT JSN  mengadakan kegiatan upacara bendera yang dilaksanakan pada hari Senin 29 Oktober 2018. Kegiatan tersebut dimulai pukul 07.30 WIB bertempat di halaman Plaza Tol Ngemplak (Kantor Pusat PT JSN). Tidak hanya diikuti oleh seluruh Karyawan/karyawati PT Jasamarga Solo Ngawi, namun juga beberapa mitra kerja perusahaan seperti PT Jasa Marga Tollroad Operator (JMTO) dan PT Jasa Marga Properti (JMP) turut hadir dalam Upacara Bendera tersebut. Bapak David Wijayatno selaku Pembina Upacara menyampaikan amanat Sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga (MENPORA) tema “BANGUN PEMUDA SATUKAN INDONESIA" yang artinya pentingnya pembangunan kepemudaan untuk melahirkan generasi muda yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, cerdas, kreatif, inovatif, mandiri, demokratis, bertanggung jawab, berdaya saing, serta memiliki jiwa kepemimpinan, kewirausahaan, kepeloporan, dan kebangsaan berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 dalam kerangka Negara Kesatuan Republik Indonesia. 

Selengkapnya: Upacara Bendera Memperingati Hari Sumpah Pemuda

Jembatan Kali Kenteng (Ruas Tol Salatiga Colomadu) Siap Dioperasikan Desember 2018

      

Saat ini, Progres Pembangunan Jalan Tol Ruas Salatiga-Kartasura telah mencapai 91,5% untuk tahap konstruksinya dan untuk pembebasan lahan telah mencapai 98,8%.

Jembatan Kali Kenteng yang menjadi ikon dari Ruas Salatiga-Kartasuro ini sudah dalam tahap pemasangan erection girder. Dari total 144 girder yang akan dipasang, saat ini sudah terpasang 132 girder. Ruas Salatiga-Kartasuro adalah bagian dari Ruas Jalan Tol Semarang-Solo yang pengerjaannya dilakukan oleh PT JSN.

Selengkapnya: Jembatan Kali Kenteng (Ruas Tol Salatiga Colomadu) Siap Dioperasikan Desember 2018

Alamat Kantor

PLAZA TOL NGEMPLAK
RT 06, RW01, Ds.Sawahan, Kec.Ngemplak, Kab.Boyolali
Kode Pos 57375, Telp. (0271) 7788 777

email : jsn@jasamargasolongawi.co.id

INFO TOL 24Jam :
Call : 0271 - 688 2222
WA  : 0822 2000 0775

CALL CENTER TOL TRANSJAWA
14080

 

Visitors Counter

2475410
Today
Yesterday
This Week
Last Week
This Month
Last Month
All days
1900
3451
35407
2420128
100774
129169
2475410

Who's Online

Kami memiliki 28 tamu dan tidak ada anggota online